Jika dilihat secara morfologi, struktur akar terdiri dari tudung akar, zona sel pembelah, zona pemanjangan sel, zona sel matang, dan rambut akar. Pada ujung akar terdapat sel sel yang selalu membelah (jaringan meristem), sehingga akar semakin panjang. Pada jaringan meristem karena sel selnya masih muda, maka dilindungi oleh tudung akar (kaliptra).
1.Struktur Anatomi Akar
a. EpidermisEpidermis tersusun atas sel sel berdinding tipis yang terdiri atas satu lapis dan sel selnya tersusun rapat. Di daerah dekat ujung akar, sel sel epidermis ada yang berubah menjadi bulu bulu akar. Bulu bulu akar ini sangat penting di dalam penyerapan air dan mineral. Epidermis bersifat semipermeabel dan mengalami penebalan. Jaringan ini berfungsi melindungi jaringan yang ada di bawahnya.
b. Korteks
Korteks atau kulit luar terdiri atas sel sel parenkim yang terletak di antara silinder pusat dan epidermis. Susunan sel sel korteks renggang. Korteks berperan sebagai daerah penyimpanan cadangan makanan. Korteks bagian luar berbatasan dengan epidermis, berupa selapis sel yang disebut eksodermis, sedangkan korteks bagian dalam yang berbatasan dengan silinder pusat disebut endodermis. Endodermis berfungsi mengatur jalannya air dan mineral dari korteks ke silinder pusat. Sel sel endodermis sisi radial mengalami penebalan dari zat suberin dan lignin, sehingga jika dilihat dari atas seperti titik titik yang disebut titik kaspari yang tersusun membentuk pita kaspari.
c. Silinder Pusat
Silinder pusat terletak di bagian dalam akar, yaitu sebelah dalam endodermis silinder pusat mengandung jaringan pengangkut yaitu xilem, floem, dan perisikel. Xilem (pembuluh kayu) berfungsi mengangkut air dan mineral dari akar menuju daun, sedangkan floem berfungsi mengangkut hasil fotosintesis dari daun ke seluruh bagian tubuh.
2. Fungsi Akar
Fungsi utama akar adalah untuk menyerap air dan mineral dari tanah dan sekitarnya. Untuk melakukannya, pada bagian akar dewasa tumbuh rambut rambut kecil yang kuat untuk mencari jalan diantara butir butir tanah yang dilapisi air. Akar akar sekunder yang besar juga membuat cabang cabang dari akar utama utuk menambah kapasitas penyerapan airnya. Akar juga mempunyai fungsi fungsi penting lainnya, yaitu menegakkan batang pada tempat tumbuhnya, membantu pernafasan secara difusi, dan sebagai tempat menyimpan cadangan makanan.
Itulah Ulasan Mengenai Struktur Dan Fungsi Akar Sebuah Tumbuhan
Terimakasih... Semoga Bermanfaat